JALAN PAHLAWAN NO. 163 KEBUMEN, TELP. ( 0287 ) 381622, EMAIL: rutankbm163@yahoo.com

Jumat, 12 Mei 2017

Kompak Benahi Masjid, Petugas Iuran, Warga Binaan yang Mengerjakan

Kebumen,(kebumen.sorot.co)--Selain kapasitas penghuni yang over, sebagian fasilitas Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kebumen juga sudah mulai rusak. Salah satunya Masjid At Taubah yang digunakan sebagai sarana ibadah warga binaan dan petugas Rutan selama ini.
Masjid tersebut terakhir direnovasi pada 1989 silam saat Kepala Rutan Johannes Paidjo. Hingga saat ini belum pernah dilakukan perbaikan meskipun kondisi masjid telah bocor disana sini dan ruangannya telah sempit.

Kepala Rutan Kebumen Seotopo mengatakan, melihat kondisi masjid yang memprihatinkan, ia merenovasi teras masjid Rutan. Dengan keterbatasan anggaran yang ada, bahkan pihaknya harus iuran bersama petugas Rutan lainnya untuk memperbaiki masjid itu. Uang yang diperoleh digunakan untuk membeli material bangunan sedangkan tenaga membangun adalah warga binaan.
Uangnya kita peroleh dari iuran petugas Rutan dan bantuan donatur sebesar Rp 26 juta,” ujarnya, Jumat (11/5/2017).
Seotopo menjelaskan, pihaknya pun menunjuk salah satu warga binaan sebagai tim pelaksana dengan pengawasan petugas. Ia mengharapkan, dengan renovasi itu masjid bertambah luas dan pengerjaan selesai tepat waktu Selain itu, masjid tidak lagi bocor saat hujan dan tidak kepanasan pada saat digunakan untuk sholat. 
Semoga Minggu depan sudah selesai dan pelaksanaan pesantren kilat bulan Ramadhan nanti bisa terlaksana sesuai agenda,” katanya.
Tim pelaksana lapangan pembangunan, Giatmo mengaku senang dengan kegiatan renovasi masjid Rutan tersebut. Ia menyambut baik upaya Kepala Rutan dalam memperluas masjid yang memang sejak lama diharapkan dilakukan.
Setidaknya kami lebih baik dan khusuk nantinya saat beribadah karena tempat lebih fresh dan kapasitas lebih luas,” tuturnya.


Admin   : Fatkhul

Sumber : http://kebumen.sorot.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar